Sumber foto by Canva |
Hampir 11 bulan di rumah saja, tentu tidaklah mudah. Apalagi dengan beragam aktivitas yang biasa dilakukan. Mau tidak mau harus bertahan demi kesehatan dan keselamatan di rumah.
Saat Covid-19 masuk Indonesia, dari mulai pekerjaan dan sekolah dilakukan di rumah. Sudah pasti pernah mengalami stress dan jenuh karena terlalu lama di rumah. Apalagi buat Ibu dan Ayah yang selalu bekerja setiap hari. Saat di rumah saja ada rasa bingung, resah dan galau juga. Karena semua aktivitas kita terbatas di dalam rumah. Tapi, kalau memaksakan keluar rumah, tentu saja persiapannya juga banyak. Belum lagi saat pulang ke rumah, tidak asal main peluk anak atau orangtua, karena harus jaga kebersihan dulu.
Pandemi ini juga banyak yang terdampak, dari kehilangan pekerjaan, omzet usaha menurun, bahkan penghasilan juga menurun. Tentu harus bisa memutar otak supaya bisa berinovasi dan berkreasi untuk mendapatkan penghasilan tambahan. Kuliner menjadi salah satu usaha yang banyak dilakukan pada saat pandemi ini.
Biarpun di rumah terkadang bikin jenuh, banyak hal bermanfaat yang bisa dilakukan. Ada 3 kegiatan sederhana untuk menghilangkan stress selama pandemi, seperti:
1. Merajut
Sumber foto by Canva |
Kegiatan merajut adalah metode membuat kain, pakaian atau perlengkapan busana dari benang rajut. Dimana merajut ini hanya menggunakan sehelai benang. Pakaian dan tas rajut semakin digemari sampai saat ini. Apalagi kalau bisa dilakukan sendiri di rumah. Merajut bukan hanya sekedar hobi, tapi juga banyak manfaatnya loh, dari mulai:
- Menjaga kesehatan mental
- Mengatasi depresi
- Mengatasi insomnia
- Melatih fokus
- Membantu menyembuhkan patah hati
- Menurunkan tekanan darah
Tidak ada komentar